posted by danik on January 12, 2017

Perguruan Tinggi yang ditetapkan sebagai Badan Layanan Umum memiliki kewajiban untuk menghasilkan laporan keuangan berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan (SAK) yang mencakupneraca, laporan operasional, arus kas, dan catatan atas laporan keuangan. Selain laporan keuangan, Perguruan Tinggi juga diwajibkan untuk menyusun laporan kinerja sesuai dengan peraturan perundang-undangan (PP No. 23 Th 2005).

Laporan keuangan dan laporan kinerja akan dapat disusun jika Perguruan Tinggi memiliki Pedoman Kebijakan Penyusunan Laporan Keuangan (Kebijakan Akuntansi), Prosedur Pencatatan dan Pelaporan Keuangan (SOP), SDM yang kompeten dan Sistem yang mendukung.

Pada kesempatan ini, PT. Syncore Indonesia dipercaya untuk menyelenggarakan acara pelatihan yang bertemakan “Penyusunan Laporan Keuangan Berbasis Standar Keuangan Akuntansi (SAK) Perguruan Tinggi BLU” bertempat di Ruang Srikandi Hotel Grage Ramayana Jl. Sosrowijayan 33 malioboro Yogyakarta, pada 29 Juli 2016.

  

 

Acara Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan Berbasis SAK Perguruan Tinggi BLU diselenggarakan dengan tujuan agar peserta pelatihan bisa mengetahui dasar-dasar penyusunan laporan keuangan, memahami sistematika laporan kuangan SAK, memahami alur laporan penyusunan keuangan SAK.

Sebagai penyelenggaran acara, SYNCORE menghadirkan narasumber yang kompeten dan ahli dibidangnya Wika Harisa Putri, SE., SH., M.Sc.,MEI dan Rudy Suryanto, SE.,M.Acc.,Ak.,CA.

 

   

Pada hari pertama pelatihan disampaikan mengenai materi Laporan Keuangan SAK yang dibawakan oleh Wika Harisa Putri, SE., SH., M.Sc.,MEI. Beliau menjelaskan bahwa kerangka dasar akuntansi berkaitan erat dengan tujuan dan materi laporan keuangan yang mana ditujukan untuk pengguna. Tujuannya sendiri antara lain sebagai badan penyusun dasar untuk mengembangkan dan menelaah SAK, harmonisasi pengaturan SAK dan prosedur penyusunan Laporan Keuangan yang termasuk di dalamnya mengurangi alternatif perlakuan akuntansi yang diizinkan (jangan sampai ada strandar ganda), penyusunan Laporan Keuangan, pemberian pendapat auditor dan penafsiran para pengguna Laporan Keuangan atas informasi dalam Laporan Keuangan yang disusun sesuai dengan SAK.

Pada hari kedua, acara diisi oleh Bapak Rudy Suryanto, SE.,M.Acc.,Ak.,CA dengan materi Review dan Evaluasi Laporan Keuangan SAK. Beliau menjeleskan bahwa ada beberapa hal penting yang perlu diketahui dalam pembuatan laporan keuangan. Laporan keuangan harus sesuai dengan standar, bebas dari salah saji material, tidak ada pembatasan ruang lingkup dan konsisten. Terdapat 4 proses yang harus sinkron dalam proses pembuatan laporan keuangan, yaitu proses bisnis - transaksi – pencatatan – pelaporan.

Pelatihan ditutup pukul 16.30 WIB sore. Pada acara tersebut peserta mengaku cukup puas dan pelatihan berjalan dengan baik dan lancar. Peserta sangat interaktif dan semangat mengikuti pelatihan dari awal sampai akhir. Pelatihan diakhir dengan foto bersama dan menyerahkan kenang-kenagan dari SYNCORE untuk Universitas Negeri Gorontalo.

Tulis Komentar